Skip to content
Home » Kulkas » Cara Menyimpan Makanan di Kulkas. Jangan Asal Taruh, Ya!

Cara Menyimpan Makanan di Kulkas. Jangan Asal Taruh, Ya!

  • 6 min read

Cara menyimpan makanan di kulkas, perlu untuk Anda ketahui. Karena sebagai salah satu peralatan elektronik, kulkas memiliki peran sangat penting di sebuah hunian. 

Kulkas bukan lagi barang mewah namun sudah menjadi kebutuhan, kulkas digunakan sebagai tempat untuk menyetok bahan makanan mentah maupun yang sudah di masak. 

Ada beberapa hal yang mesti Anda perhatikan dari cara menyimpannya, ya!

Cara Menyimpan Makanan Mentah Di Kulkas 

cara menyimpan daging kurban di kulkas

Menyimpan makanan mentah di kulkas harus dilakukan dengan benar, karena jika tidak akan mencemari bahan masakan lainnya. 

Makanan mentah antara lain, daging ayam, ikan, daging merah, dan seafood. Tidak hanya itu, bahan masakan mentah seperti tempe dan tahu, dan juga beragam jenis sayuran.

Ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan. 

  • Siapkan wadah kedap udara
  • Zipper Lock
  • Plastik 
  • Kertas, spidol, dan selotip
  1. DAGING MENTAH 

Wadah kedap udara dan zipper lock penting untuk Anda miliki. Anda bisa menyimpan bahan masakan mentah dengan memisahkan beberapa potong daging.

Contohnya, daging dari satu ekor ayam bisa Anda pisahkan menjadi 2 atau 3 wadah. Misal 4 potong untuk di goreng, 3 potong untuk di sup, dan 3 potong untuk di bakar. 

Dengan begini Anda tidak perlu membuka tutup wadah yang lainnya.

Begitu pula dengan ikan, daging merah dan juga seafood. Letakkan di beberapa wadah terpisah, agar bahan masakan tetap terjaga kualitasnya. 

Anda bisa memberikan nama dengan spidol dan tempel di wadah makanan, hal ini meminimalisir kelupaan dalam mengolahnya, ya!

  • SAYURAN MENTAH 

Sayuran juga salah satu hal yang harus diperhatikan usai Anda membelinya. Sayuran akan mudah layu sesampainya di rumah. 

Jadi disarankan untuk langsung mengolahnya, atau jika tidak sempat di masak. Anda bisa memasukkannya ke dalam plastik dan mengikatnya dengan sangat kuat. 

Namun jika Anda sempat untuk menyiangi sayuran, Anda juga bisa memasukkannya ke dalam kotak kedap udara. 

Dengan begitu sayuran mentah akan bertahan cukup lama dan tidak layu, daripada hanya di biarkan di kulkas atau suhu ruangan. 

Jangan lupa untuk memberikan nama pada sayuran tersebut, ya!

  • TEMPE DAN TAHU 

Tempe dan tahu juga salah satu bahan masakan yang sangat sering dijadikan lauk pauk sehari-hari. Tapi terkadang Anda bingung dalam menyimpannya. 

Untuk tahu setelah Anda beli, Anda bisa membuang air sisa rendaman dan menyimpannya di wadah kedap udara dengan memberikan air matang di dalamnya. 

Sama halnya dengan tempe. Masukan tempe ke dalam wadah kedap udara, jangan lupa untuk membuka bungkusnya.

Karena tempe yang dibiarkan dengan daun pisang akan cepat layu dan membusuk, Anda juga bisa mengungkep tempe sebelum dimasukkan ke dalam kulkas.  Tempe ungkep bisa bertahan seminggu di dalam kulkas

Cara Menyimpan Makanan Matang di Kulkas

cara menyimpan makanan matang di kulkas

Tidak hanya makanan mentah, makanan matang juga mesti diperhatikan cara menyimpannya. 

Karena jika tidak, makanan matang tidak lagi bisa dikonsumsi. Makanan matang biasanya disimpan karena makanan tersebut tersisa dan sayang jika di buang. 

Yang harus Anda siapkan, antara lain wadah kedap udara atau plastik wrap. Keduanya berfungsi untuk menutup bahan makanan yang sudah di masak. 

Anda bisa meletakan makanan matang ke dalam wadah kedap udara, atau jika makanan tersebut ada di piring atau mangkuk, Anda cukup wrapping wadahnya agar makanan matang tersebut tidak terkontaminasi udara di dalam kulkas. 

Cara Menyimpan Makanan Menurut Peraturan Kesehatan 

Makanan menjadi salah satu sumber dari kesehatan, maka dari itu penting mengetahui cara yang benar dalam menyimpan makanan. Berikut beberapa tipsnya dilansir dari ahligizi.id 

Menurut ahligizi.id, menyimpan bahan makanan bertujuan agar mencegah terjadinya pembusukan atau basi. 

Agar umur simpan dari makanan tersebut bisa cukup lama dan tetap terjaga kualitasnya. Dan salah satunya adalah menyimpan makanan di dalam kulkas. 

Dalam menyimpan makanan basah atau semi basah penting untuk mengetahui suhu yang digunakan. 

Anda bisa baca ini Suhu Kulkas 1 Pintu Berapa, Ya? Ketahui Suhu Idealnya

Selain memperhatikan suhu, hindari juga jarak antara wadah makanan, jangan menumpuk makanan terlalu banyak, karena akan membuat suhu dingin di dalam kulkas tidak lagi maksimal. 

Penting pula memisahkan makanan mentah dan makanan yang sudah dimasak agar tidak terjadi kontaminasi bakteri dan mikroba. 

Makanan basah seperti daging-dagingnya umumnya diletakkan di freezer dan makanan matang di kulkas bagian bawah. 

Membersihkan kulkas juga menjadi salah satu hal yang penting untuk dilakukan agar makanan di dalam bisa terus terjaga kualitasnya. 

Karena tumpahan makanan, cairan dan lainnya bisa membuat bakteri tumbuh. Dan bisa mengkontaminasi kulkas begitu juga dengan bahan masakan di dalamnya.

Makanan yang Tidak Boleh di Simpan Dalam Kulkas

Tidak semua makanan bisa Anda simpan loh di dalam kulkas, ada beberapa makanan yang tidak boleh Anda masukan ke dalam kulkas, ya! 

  1. Pisang lebih baik di simpan di suhu ruangan, apalagi pisang yang masih mentah. Karena jika pisang di simpan di dalam kulkas, pisang tidak akan matang. 
  2. Kopi jangan di simpan di dalam kulkas, karena akan mengubah rasa dari kopi. Karena kopi sangat rentan, sebaiknya simpan kopi di wadah kaca tanpa terkena sinar matahari. 
  3. Kentang sangat dilarang dimasukan ke dalam kulkas karena alasan kesehatan.
  4. Mentimun kerap sekali disimpan di dalam kulkas, padahal timun sangat sensitif loh terhadap suhu dingin. 
  5. Terong sama dengan timun, sensitif  terhadap suhu dingin, yang menyebabkannya cepat membusuk. 
  6. Daun-daunan, seperti daun bawang, seledri, kemangi, daun salam maupun daun peterseli jangan di simpan di dalam kulkas, ya! Karena akan berpotensi menyerap bau dari makanan lain.

Benda yang Dapat Merusak Kulkas

Beberapa penyebab kulkas mudah rusak harus Anda hindari, ya! Karena dengan begini makanan yang Anda simpan akan selalu basi dan tidak awet. 

Jangan terlalu sering membuka tutup pintu kulkas

Hindari membuka tutup kulkas terlalu sering, selain membuat suhu kulkas menjadi lebih sering berubah, hal ini bisa membuat karet pada pintu kulkas akan cepat rusak. 

Alhasil membuat makanan yang Anda simpan di dalam kulkas akan berkurang kualitasnya, dan tidak lagi awet dalam jangka waktu yang lama, karena berkurangnya suhu dingin pada kulkas, bakteri di dalamnya lebih cepat membuat makanan membusuk. 

Jangan menaruh makanan panas di dalam kulkas

Hindari memasukan teh, minuman, makanan, pudding atau agar-agar yang masih panas ke dalam kulkas. Hal ini akan membuat kualitas suhu dingin pada kulkas menurun 

Salah dalam meletakan kulkas 

Memang Anda harus memaksimalkan ruangan dapur yang kecil, namun ada hal yang harus Anda hindari. 

Yaitu meletakkan alat elektronik yang menghantarkan panas bersebelahan dengan kulkas. Seperti magic com, microwave, oven dan sebagainya. Hal ini akan membuat kulkas mudah rusak. 

Selain itu meletakkan kulkas terkena sinar matahari atau kulkas bersebelahan dengan lemari atau dinding kaca juga bisa membuat kulkas berkurang suhu dinginnya.