Skip to content
Home » Panci » Oxone Enameled Cast Iron, Bikin Mom’s Makin Betah Masak!

Oxone Enameled Cast Iron, Bikin Mom’s Makin Betah Masak!

  • 5 min read

Oxone Enameled Cast Iron, menjadi salah satu peralatan masak yang memiliki kualitas yang sangat baik dan juga multifungsi. 

Cookware ini sangat memudahkan proses memasak, ditengah kesibukan moms sehari-hari. Karena peralatan masak yang tidak lengkap atau peralatan masak yang lengket, bisa bikin mood masak, auto ambyar!

Maka dari itu, Oxone sangat memahami kebutuhan pelanggannya, terutama untuk para moms pekerja ataupun di rumah.

Dengan hadirnya Oxone Enameled Cast Iron akan sangat membantu dalam menyiapkan masakan untuk keluarga. Dan dengan menggunakannya, moms yang pemula dalam hal memasak sekali pun, akan terasa seperti chef, loh!

Spesifikasi Oxone Enameled Cast Iron 

Oxone Enameled Cast Iron ini memiliki material yang terbuat dari baja, tentunya lebih berat dari panci presto oxone lain sejenisnya. 

Karena terbuat dari baja dan dengan coating enamel, Oxone ini memiliki kapasitas panas volumetric yang tinggi, membuat suhu panasnya stabil dan merata. 

Masakan jadi matang dengan sempurna, tanpa lengket. Coating enamel dari oxone memang berkualitas, memudahkan dalam proses memasak!

Berikut spesifikasi lengkapnya: 

  • Non-Stick
  • Bahan Cast Iron
  • Handle Ergonomis
  • Design Elegant 
  • Mudah dibersihkan 
  • Enameled Coating

Review Oxone Enameled Cast Iron 

  1. Round Pot 25,5 cm Tipe OX-3025RO

Round pot berukuran 25, 5 cm ini adalah ukuran terbesar dari Round Pot Enameled Cast Iron dari Oxone. 

Disebut juga sebagai Dutch Oven ini, memang dipergunakan untuk moms yang memiliki kebutuhan banyak dalam memasak. 

Panci ini bisa dipergunakan untuk acara-acara keluarga seperti membuat rendang, atau sup dan bisa langsung disajikan di atas meja, karena ketahanannya dalam mengunci panas dalam waktu yang lama. Harga untuk Round Pot ini berkisar Rp 1.7 juta. 

Spesifikasinya sebagai berikut : 

  • Round Pot (Dutch Oven) 
  • Tipe OX-3025RO
  • Cast iron
  • Ukuran diameter 25,5 cm 
  • Ukuran Tinggi 12 cm 
  • Non-stick 
  • Enameled coating
  • Handle ergonomis
  • Design premium
  • Mudah dibersihkan

2. Round Pot 21,5 cm Tipe OX-3021RO

Sama dengan Round Pot sebelumnya, namun memiliki ukuran yang lebih kecil. Cocok untuk moms dalam menyiapkan masakan untuk keluarga.

Walau masih terbilang berat, namun Dutch Oven ini sangat ideal dalam membuat masakan simpel sehari-hari.

Tidak hanya untuk merebus, namun untuk keperluan menggoreng Dutch Oven ini sangat direkomendasikan. Karena hasil gorengan lebih bagus daripada memakai wajan biasa. Harga yang ditawarkan Rp 1.2 juta. 

Moms bisa juga membaca, Oxone Air Fryer Review, sebagai referensi menggoreng tanpa minyak.

Spesifikasi produk sebagai berikut: 

  • Round Pot (Dutch Oven) 
  • Tipe OX-3021RO
  • Cast iron
  • Ukuran diameter 21,5 cm 
  • Ukuran tinggi 10 cm 
  • Non-stick 
  • Enameled coating 
  • Handle ergonomis 
  • Design premium
  • Mudah dibersihkan

3. Oval Casserole Tipe OX- 3030OV

Memiliki fungsi yang tidak beda jauh, bisa dipergunakan untuk menggoreng, menumis, dan juga merebus. 

Perbedaanya adalah model yang berbentuk oval, model ini akan lebih mempercantik hidangan untuk keluarga di atas meja makan.

Tidak hanya untuk membuat masakan saja, dutch oven dan oval casserole ini bisa loh dipergunakan untuk membuat roti seperti sourdough bread. Harga yang ditawarkan Rp 1,7 juta. 

Spesifikasi produk sebagai berikut: 

  • Casserole 
  • Tipe OX-3030OV
  • Cast iron 
  • Ukuran diameter 29 x 22 cm 
  • Ukuran tinggi 12 cm 
  • Non-stick 
  • Enameled coating 
  • Handle ergonomis 
  • Design premium 
  • Mudah dibersihkan

4. Square Grill Pan Tipe OX-3028SQ

Bagi moms yang suka memanggang, grill pan dari Oxone ini bisa menjadi pilihan. Karena memiliki permukaan non-stick. 

Memanggang sate, ayam bakar, daging steak atau apapun bisa dilakukan tanpa perlu khawatir gosong ataupun tidak matang. 

Dengan bahan cast iron, panas yang dihasilkan dapat stabil dan merata ke seluruh permukaan pan. Memasak menjadi lebih bervariasi dengan Square Grill Pan dari Oxone. Harga yang ditawarkan berkisar Rp 1.6 juta. 

Baca juga: harga dan spesifikasi mixer oxone ox 855

Spesifikasi lengkap sebagai berikut: 

  • Grill Pan
  • Tipe OX-3028SQ 
  • Ukuran 29 cm x 27 cm 
  • Ukuran tinggi 8 cm 
  • Non-stick 
  • Enameled coating
  • Handle ergonomis
  • Design premium 
  • Mudah dibersihkan

BACA JUGA : Cara Menggunakan Grill Pan

5. Milk Pot with Lid Tipe OX- 3018RO

oxone enameled cast iron

Memiliki panci jenis Milk Pot adalah kewajiban dalam setiap rumah, kenapa? Karena panci jenis ini sangat penting untuk kebutuhan sehari-hari. Seperti merebus mi, spageti, membuat krim, maupun memasak sup. 

Dengan ukuran yang kecil, membuat pemakaiannya pun simpel, apalagi menggunakan milk pot Enameled Cast Iron dari Oxone, tentunya memudahkan proses memasak semakin mudah.

Dalam membuat berbagai jenis sup, bubur, atau saus akan mudah dengan corong yang tersedia. Begitu pula dengan adanya tutup yang membuat milk pot menjadi lebih praktis. Harga yang ditawarkan Rp 1.4 juta. 

Spesifikasi produk sebagai berikut: 

  • Milk Pot with Lid
  • Tipe OX – 3018RO
  • Ukuran diameter 17 cm 
  • Ukuran tinggi 10 cm 
  • Non-stick 
  • Enameled coating
  • Handle ergonomis 
  • Design premium 
  • Mudah dibersihkan

Pilihan Mana yang Tepat untuk Moms, nih? 

Walaupun harga yang ditawarkan terlihat lebih tinggi, tapi moms bisa kok menyesuaikan dengan budget yang dimiliki. Dan juga pilihlah sesuai dengan kebutuhan moms di rumah. 

Apakah lebih sering merebus, menggoreng atau memanggang, jika begitu pilihan bisa jatuh ke dutch oven, casserole oval ataupun grill pan.

Atau jika moms lebih sering memasak saus atau sup simpel, milk pot bisa menjadi pilihan.

Memiliki Oxone Enameled Cast Iron series ini bukan sekedar untuk memasak jangka pendek saja, moms! Tapi untuk investasi jangka panjang, karena bahannya yang memang awet dan juga kuat. 

Dengan kualitas terbaik, food grade, tahan lama dan tampilan mewah yang elegan, jadi membuat moms makin betah masak, deh!